Header website TND.png

Selamat Datang di Website Resmi Pengadilan Tata Usaha Negara Pangkalpinang

"Template Website ini merupakan standarisasi website untuk seluruh badan peradilan dibawah naungan Mahkamah Agung R.I"  

PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS ASN PTUN PANGKALPINANG

on . Dilihat: 782

 

 

IMG-20190111-WA0058.jpg

Jum’at, 11 Januari 2019 Pukul 09.00 WIB – selesai bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Tata Usaha Negara Pangkalpinang Jl. Kepulauan Bangka Komplek Perkantoran Terpadu Kota Pangkalpinang telah dilaksanakannya  Acara  Penandatanganan Pakta Integritas Aparatur Sipil Negara (ASN) yang dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Tata Usaha Negara Pangkalpinang Hujja Tulhaq, SH. MH. dan diikuti oleh seluruh Hakim dan Pegawai Negeri Sipil dilingkungan Pengadilan Tata Usaha Negara Pangkalpinang.

Acara penandatanganan pakta integritas ini dimulai dengan menyanyikan secara bersama-sama lagu Kebangsaan Indonesia Raya  dilanjutkan dengan penandatanganan pakta integritas Tahun 2019.

Dalam sambutan Ketua Pengadilan Tata Usaha Negera Pangkalpinang Bapak Hujja Tulhaq, SH. MH menyampaikan bahwa sebagai tindak lanjut dari Acara Penandatanganan Pakta Integritas ini merupakan amanat SEMA No. 03 Tahun 2012 yang didalamnya merupakan janji atau ikrar untuk tidak melakukan praktek korupsi. kolusi dan nepotisme, menjaga citra dan Kredibilitas Mahkamah Agung RI .dengan adanya komitmen bersama ini, mewajibkan kita untuk selalu membangun komunikasi yang baik diantara pegawai. Saling kerja sama sangat penting dalam mensukseskan segala bentuk aktifitas kantor di PTUN Pangkalpinang. Dengan komitmen ini mewajibkan kita untuk lebih teliti dan lebih konsisten dalam menyelesaikan tugas masing-masing.

Acara ditutup dengan Ramah Tamah Seluruh Keluarga Besar Pengadilan Tata Usaha Negara Pangkalpinang. Acara ditutup dengan Ramah Tamah Seluruh Keluarga Besar Pengadilan Tata Usaha Negara Pangkalpinang.

Pelayanan Prima, Putusan Berkualitas